Badan Amil Zakat Nasional Kota Madiun, memberikan bantuan kepada korban atau shohinul musibah rumah roboh pada pertengahan bulan Februari yang lalu. Bantuan Aksi Cepat Tanggap Darurat diserahkan langsung kepada Bapak Supriyarso warga Jl. Mojopahit 18 Kelurahan Winongo Kota Madiun.
“Kita berikan bantuan buat meringankan beban korban,” kata Petugas Pelaksana Badan Amil Zakat Nasional Kota Madiun Alisofa beberapa saat setelah pentashorufan bantuan.
Aktivis Baznas itu mengungkapkan bahwa bantuan itu merupakan sumbangsih masyarakat Kota Madiun yang telah dihimpun Baznas Kota Madiun dan disalurkan kembali kepada warga yang membutuhkan.
Dia pun berharap, bantuan dari masyarakat Kota Madiun tersebut dapat membantu meringankan beban korban yang mendapatkan tengah cobaan dari Allah SWT.
“Adanya bantuan dari BAZNAS Kota Madiun ini, semoga bisa meringankan beban korban yang sekarang ini tertimpa musibah,” katanya.
Mewakil para pengurus BAZNAS Kota Madiun, Dia juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menyalurkan zakatnya melalui Baznas Kota Madiun untuk disalurkan kembali kepada yang berhak menerimanya.
Sementara itu, Ketua UPZ BAZNAS Kelurahan yang ikut mendampingi turut menjelaskan, bencana yang terjadi didaerahnya tersebut mengakibatkan rumah korban mengalami kerusakan berat, dan kerugian harta yang cukup banyak.
“Bantuan yang diberikan Baznas ini tentu akan sedikit meringankan beban warga untuk mereka bisa hidup sehari-hari, sebelum beraktifitas seperti semula,” katanya. (*)